Hai, Miks!
Saat ini, beberapa negara telah menerapkan sistem lockdown terkait penyebaran virus Corona. Di Indonesia sendiri, sistem lockdown ini masih belum diterapkan oleh pemerintah. Namun, masyarakat dianjurkan untuk tidak banyak berinteraksi dan beraktivitas di luar rumah.
Sekolah dan universitas kini pun telah diliburkan demi menjaga masyarakat dari terjangkit virus Corona. Masa libur yang cukup panjang tersebut membuat sebagian anak-anak merasa bosan berada di rumah saja. Mereka tidak dapat bermain dan bertemu dengan teman-temannya seperti biasa.
Untuk mengatasi kebosanan anak serta tetap memberikan edukasi kepada mereka, ada lima hal yang bisa Anda lakukan bersama anak di rumah.
1. Bermain Bersama
Masa libur terkait isu Corona membuat para siswa harus belajar di rumah dan menyerahkan tugasnya secara online maupun ketika telah masuk sekolah. Namun, hal tersebut tidak lantas membuat mereka harus terus belajar di rumah. Hal tersebut justru akan membuat anak bosan dan tidak dapat menyerap pelajaran dengan baik.
Untuk mengatasinya, Anda bisa mengajak mereka bermain bersama di dalam rumah. Ada banyak jenis permainan edukatif yang bisa Anda mainkan bersama mereka. Selain menyenangkan, jenis permainan tersebut juga bisa mengasah kemampuan otak anak, seperti membuat bangunan dari lego, menyusun puzzle, bermain teka-teki, dan lain-lain.
2. Memasak Bersama
Selama libur sekolah, Anda bisa mengajak anak untuk memasak bersama. Selain dapat mengurangi rasa bosan, memasak juga bisa menjadi sarana belajar anak. Anak akan belajar bagaimana membuat suatu makanan, terlebih makanan yang sangat mereka sukai. Selain itu, mereka juga dapat belajar mengukur atau menakar bahan makanan sebelum diolah.
3. Membersihkan dan Merapikan Rumah Bersama
Selain kedua hal di atas, Anda bisa mengajak anak untuk membersihkan dan merapikan rumah bersama-sama. Tak hanya mengurangi rasa bosan pada anak, membersihkan dan merapikan rumah juga dapat meningkatkan kesadaran mereka akan pentingnya kebersihan bagi kesehatan. Apalagi kini marak virus Corona di berbagai negara.
Selain itu, anak-anak juga belajar sedini mungkin untuk merapikan barang-barang atau pun mainan yang berserakan. Membersihkan dan merapikan rumah bersama juga dapat meningkatkan kesadaran mereka untuk membantu Anda di rumah.
4. Olahraga Bersama
Olahraga tak hanya dilakukan di luar rumah saja, tetapi bisa Anda lakukan bersama anak di dalam rumah. Selain dapat mengusir rasa bosan, mengajak anak-anak berolahraga juga dapat meningkatkan kesehatan tubuh mereka.
Ajarkan anak untuk menjaga kesehatannya dengan berolahraga. Anda bisa mengajak mereka berolahraga bersama di dalam rumah, seperti olahraga yoga, lompat tali, dan lain sebagainya.
5. Manfaatkan Aplikasi Belajar Gratis
Meski libur, bukan berarti anak bebas bermain tanpa belajar. Anda tetap harus mengajarkan kepada mereka materi-materi tepat terkait pelajarannya di sekolah. Bahkan, tugas yang diberikan selama masa libur juga harus diselesaikan.
Untuk mengatasinya, Anda bisa memanfaatkan aplikasi belajar gratis di smartphone Anda. Selain materi yang tepat, cara belajar di aplikasi belajar tersebut juga menyenangkan dan tidak akan membuat anak merasa bosan.
Nah, itulah 5 kegiatan yang bisa Anda lakukan bersama anak di rumah selama masa libur sekolah. Jadikan masa liburan anak sebagai sarana belajar yang menyenangkan bersama orang tua di rumah, ya, Miks!