Point Penting & Syarat Sukses Penulisan Artikel Deskripsi yang Menarik dan Berkualitas

Point Penting dan Syarat Sukses Penulisan Artikel Deskripsi yang Menarik dan Berkualitas

 

Hi, Miks!

Menulis ibarat sarana untuk menyampaikan pesan. Pesan yang disampaikanpun dapat berupa pesan yang sebenarnya maupun pesan yang tersirat, baik dalam bentuk artikel maupun buku. Untuk menghasilkan tulisan artikel yang menarik dan berkualitas, haruslah memperhatikan struktur artikel yang jelas, lugas serta dapat menarik minat pembaca.

Isi artikel harus informatif dan mengandung unsur edukatif. Pembaca digiring dan dibuat penasaran atas keingintahuan jawaban apa yang akan didapat dari artikel yang dibacanya. Banyak jenis artikel, tetapi kali ini pembahasannya mengenai bagaimana cara penulisan sebuah Artikel Deskripsi yang menarik dan berkualitas.

Sebelum membahas cara penulisan sebuah artikel deskripsi yang baik dan berkualitas serta menarik minat pembaca, sebaiknya pahami terlebih dahulu apa artikel deskripsi itu sendiri. Artikel deskripsi dapat disebut sebagai suatu karangan dalam bentuk tulisan yang bertujuan untuk menuliskan gambaran suatu fakta, sehingga pembaca dapat membayangkannya di dalam benaknya ketika membaca. Dan dapat juga disebut sebagai artikel gambar, dikerenakan seratus persen artikel ini berisi gambaran keadaan, kejadian atau peristiwa.

Ada 5 point penting dan 2 syarat supaya penulisan artikel deskripsinya menarik dan berkualitas, hal ini bikin pembaca sukses digiring masuk kedalam isi artikel untuk dapat membayangkan dalam benaknya pesan apa yang ingin disampaikan.

Nah, apa saja 5 point wajib harus dipersiapkan dalam menyusun artikel deskripsi. Yuk, simak pointnya, Miks.

  1. Tentukan Objek, baik Berupa Keadaan atau Konsep yang Ingin Dideskripsikan

Dengan menentukan objek atau gambaran atas sebuah kejadian atau peristiwa maupun tempat, artikel deskripsi yang akan disampaikan lebih akurat dan tepat baik isi maupun konsepnya.

  1. Tentukan juga Tujuan Penulisan (tersirat)

Tujuan penulisan sangat membantu dalam penyusunan sebuah artikel deskripsi, sehingga mudah dipahami pesan apa yang ingin disampaikan ketika membacanya. Sehingga pembaca berkeinginan untuk menyampaikan isi artikel kepada pembaca lainnya.

  1. Tentukan Rumusan Ide Pokok (tersirat)

Ide pokok tulisan memudahkan pembaca memahami isi artikel dengan gambaran yang tidak detail, tetapi ikut larut dalam isi artikel yang disampaikan.

  1. Kembangkan Tulisan Menjadi Urut-Urutan.

Urutan dalam penulisan artikel deskripsi sangatlah penting, baik berupa urutan waktu, tempat, maupun peristiwa yang akan digambarkan dalam sebuah artikel deskripsi. Dengan memberikan gambaran yang berurutan dalam penulisan artikel deskripsi, pembaca dibawa berimajinasi berada dan turut serta didalam artikel yang dibacanya.

  1. Tutup dengan paragraf yang menyimpulkan obyek yang dideskripsikan.

Paragraf penutup dalam artikel deskripsi memberikan gambaran obyek secara singkat agar pembaca memahami maksud dan tujuan atas obyek yang ada dalam artikel yang dibacanya.

Selain memperhatikan kelima point sebagai dasar tulisan, artikel deskripsi juga harus mengedepankan dua syarat kunci yang akan sukses sebagai penentu sebuah tulisan. Pertama: makin banyak indera yang kita libatkan makin baik, karena pembaca akan dapat merasakan dan ikut membayangkan serta mengalami apa yang kita deskripsikan. Kedua, jangan masukkan opini atau pendapat pribadi kedalam artikel. Dikarenakan dasar artikel deskripsi adalah MENGGAMBAR atau MELUKIS, jadi dengan memberikan gambaran  sesuai apa adanya, sehingga pure alias murni mengajak pembaca untuk melihat keadaan atau realita atau pengalaman yang anda rasakan dan alami.

Kepercayaan diri dengan mengedepankan serta melibatkan rasa atau indera pada saat penulisan artikel deskripsi sangatlah penting. Sebuah artikel deskripsi akan berhasil menjadi sebuah artikel yang baik dan berkualitas serta menarik minat pembaca, jika rasa atau indra terlibat didalamnya tanpa mengabaikan point-point penting dalam penulisan artikel deskripsi. Isi artikel yang dapat membuat pembaca turut serta membayangkan didalam benaknya, secara otomatis akan menyampaikan isi pesan dari artikel deskripsi yang dibacanya sehingga tujuan pesan tersampaikan.

Inilah sedikit penjelasan cara penulisan artikel deskripsi yang baik dan berkualitas sehingga menarik minat pembaca. Semoga ini dapat membantu dan menambah wawasan, ya, Miks.

 

Tantangan Makmood Publishing hari ke – 1.

 

Related Posts

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.