Hai, Miks!
Buku adalah jendela dunia, itu kata-kata bijak yang membuat semangat untuk menggali informasi dari sebuah buku. setiap orang pasti memiliki koleksi buku yang dibacanya. Namun, tidak semua orang menjaga buku dengan apik atau rapi. Ada yang meletakkan buku di satu rak khusus, ada yang meletakkan buku di sembarang tempat. Bahkan, beberapa tidak peduli bagaimana kondisi buku yang telah dibelinya.
Biasanya, orang-orang yang cukup peduli terhadap buku, akan menyampul plastik setelah terlepas dari segelnya. Kemudian, diletakkan di rak buku sesuai dengan tempatnya. Semua dilakukan agar buku tidak mudah keriting dan tidak cepat usang.
Namun, bagaimana merawat buku saat sedang tidak ada peralatan seperti sampul, rak buku, dan sebagainya? Tenang saja, berikut bahan seadanya yang bisa digunakan untuk merawat buku dan dijamin buku masih bisa aman sentosa:
Solasi/Solatip
Solasi atau solatip atau lakban yang biasa digunakan untuk menempelkan atau merekatkan kertas kado, bisa Anda gunakan di cover buku agar buku tersebut tidak keriting covernya.
Caranya adalah dengan mensolasi cover depan dan belakang di bagian sisinya. Solasi sepanjang sisinya sampai tertutup rapat agar buku tidak mudah keriting dan tidak terbelah kertas covernya. Hal ini mampu memperpanjang usia buku walau tanpa sampul plastik.
Kertas Selembar
Kertas selembar yang digunakan di sini bisa pakai yang tipis atau lebih baik yang agak tebal dan kaku. Kertas ini berguna sebagai pembatas buku yang telah dibaca. Jadi, untuk menandakan halaman yang telah dibaca, kita tidak perlu melipat halamannya jika tidak ada pembatas. Buatlah pembatas buku dari kertas selembar.
Klip Kertas
Selain dengan menggunakan kertas selembar, klip kertas juga berguna untuk membatas atau menandai halaman yang telah dibaca. Bedanya, kalau kertas selembar digunakan di bagian dalam buku, klip kertas bisa digunakan agak terlihat ke luar buku. Jadi lebih praktis, tidak perlu mencari halaman yang terakhir dibaca.
Kardus Sepatu
Jika Anda belum memiliki rak buku khusus atau alat penyangga agar buku bisa berdiri. Kardus sepatu bisa digunakan sebagai alat untuk menyimpan buku. Caranya adalah dengan memasukkan buku-buku yang akan disimpan dalam kondisi berdiri dan dirapikan sesuai dengan besarnya. Maka, sisi-sisi kardus sepatu tersebut akan menahan buku tidak jatuh.
Nah, barang-barang di rumah juga bisa digunakan untuk merawat buku. Jadi, tunggu apa lagi, selamat mencoba dan merawat buku.